top of page

Apakah Minuman Kolagen Efektif Untuk Kesehatan Kulit?

Wita Zella

Di jaman yang sudah pesat dan serba gampang, ada banyak cara untuk mendapatkan kulit sehat, kenyal, halus, dan glowing. Hal ini terbukti dari adanya variasi kandungan produk skincare, sampai dengan beragam bentuk beauty tool dan juga perawatan oral, seperti minuman kolagen yang sedang jadi tren di kalangan beauty enthusiast. Terlepas dari ramainya iklan yang ada, sebenarnya, efektif gak sih minuman kolagen untuk kesehatan kulit?


Mengenal Kolagen

Pada dasarnya, tubuh kita memiliki kolagen yang terproduksi secara alami. Kolagen dalam tubuh memiliki fungsi signifikan untuk kesehatan, termasuk kesehatan serta penampilan kulit. Terlebih, kolagen merupakan protein struktural utama kulit yang bertugas untuk mengencangkan dan memperkuat kulit, menjaga elastisitas serta hidrasi kulit, sehingga kulit terlihat sehat, halus, awet muda tanpa kerutan ataupun kulit kendur.


Sayangnya, seiring dengan berjalannya waktu, jumlah kolagen dalam tubuh berangsur-angsur menurun, menyebabkan timbulnya kerutan hingga kulit kendur. Proses berkurangnya jumlah kolagen tidak bisa dihindari karena beberapa faktor, termasuk faktor usia dan faktor eksternal, seperti paparan sinar matahari dan polusi. Permasalahan inilah yang akhirnya mendorong banyak brand skincare berbondong-bondong memproduksi variasi perawatan wajah anti-aging.


Apakah minuman kolagen efektif untuk kulit?

Tidak hanya mengandalkan satu bahan, kandungan dalam minuman kolagen biasanya mengkombinasikan vitamin A, vitamin C, dan glutathione, yang membantu mencerahkan kulit. Meski beberapa minuman kolagen mengklaim memiliki banyak manfaat, namun belum ada penelitian lebih lanjut terkait manfaat/hasil yang didapat dari minuman kolagen pada kesehatan kulit.


Lebih lanjut, beberapa ahli mengatakan bahwa tubuh tidak akan melihat kolagen yang dihasilkan dari minuman bubuk atau suplemen sebagai molekul penuh. Sehingga, minuman kolagen tidak mampu memberikan manfaat utuh bagi tubuh maupun kulit. Hal ini disebabkan oleh enzim tertentu yang dapat memecahkan kandungan kolagen ketika minuman tersebut melewati saluran pencernaan. Dengan kata lain, protein yang diklaim minuman kolagen akan terbuang begitu saja.


Bagaimana cara memelihara kolagen atau mengembalikan kolagen yang hilang?

Selain minuman kolagen, ada banyak cara natural dan efektif yang bisa dilakukan untuk memelihara ataupun mengembalikan kolagen yang sudah hilang. Pada umumnya, ketika tubuh membuat kolagen, ia akan menggabungkan asam amino dan nutrisi yang didapat dari makan makanan kaya protein, seperti daging sapi, ayam, ikan, kacang-kacangan, dan telur. Selanjutnya, tubuh bisa mendapatkan vitamin C bisa dengan mengonsumsi buah jeruk, paprika, tomat, brokoli, dan sayuran hijau. Tak hanya itu, menjaga level kolagen bisa dicapai dengan gaya hidup yang sehat, seperti memiliki jam tidur yang cukup, berolahraga, tidak mengonsumsi gula dan karbohidrat secara berlebihan, dan menggunakan serangkaian skincare rekomendasi dokter kulit.


Jika sudah terlanjur kehilangan kolagen, biasanya kulit akan memiliki keriput, kendur, kering, sampai dengan terlihat tua. Untuk mendapatkan kembali penampilan awet muda seperti sedia kala, IORA memiliki opsi perawatan tepat tanpa repot, yaitu Collagen Stimulator.


Perawatan Collagen stimulator


Collagen stimulator adalah salah satu prosedur kecantikan di IORA Clinic yang melibatkan proses injeksi pada area yang sudah ditentukan. Dengan memasukkan gel khusus, perawatan collagen stimulator bertujuan untuk meremajakan kulit dengan cepat dan aman dari dalam hingga meningkatkan penampilan secara natural, jadi sangat cocok untuk pasien yang sudah memiliki kerutan dan kulit kendur. Selanjutnya, prosedur ini bekerja dengan cara memproduksi kolagen dan elastin, yang mana keduanya merupakan protein penting dalam menjaga kulit tetap muda dan sehat.


Comentarios


bottom of page